Dari Taman Eden ke Yerusalem Baru

gambar zaman antikris.

NAGA/IBLIS DILEMPARKAN KE BUMI

Naga yang berkepala tujuh dan sepuluh tanduk, adalah iblis atau setan. Tadinya malaekat Lucifer  atau bintang timur putra fajar yang dicampakan ke bumi, Yesaya 14:12-14.Dialah yang menggoda Hawa  

 di taman Eden. Setan telah mengambil otoritas yang dipercayakan pada Adam dan Hawa untuk menguasai bumi dan memerintah semua makluk. Karena manusia jatuh dalam dosa,maka dunia diambil alih oleh Iblis, I Yohanes 5:19, Ayub 1:6-7.

Kita tahu bahwa kita berasal dari Allah dan seluruh dunia,berada dibawah kuasa si jahat.I Yohanes 5:19.

Pada suatu hari datanglah anak-anak Allah menghadap Tuhan dan diantara mereka datanglah juga iblis.Maka bertanyalah Tuhan pada Iblis:Darimana engkau ? lalu jawab iblis pada Tuhan:dari perjalanan mengelilingi dan menjelajah Bumi.Ayub 1:6-7

Jelas bahwa iblis berkeliling menyesatkan manusia di bumi. Demikian juga iblispun berada dihadapan malaekat dan mendakwa orang percaya sebagaimana imam Yosua (Zakaria 3:1-10).Roh iblis itupun turun dan menjadi roh dusta dalam mulut para nabi,sehingga mereka bernubuat dusta, II Tawarikh 18:1-34(19-22). Bahkan roh jahat dari Allah menghantui Saul ketika Roh Tuhan undur dari Saul,  (I Semuel 16:14-23). Iblispun  datang menemui Yesus setelah Yesus selesai berpuasa selama 40 hari, untuk menghancurkan program Allah dengan tawaran terakhir bahwa ia akan memberikan  dunia  ini  kalau  Yesus  menyembah  dia. Tetapi  Tuhan  Yesus menghardik   iblis dan berkata enyahlah engkau, sebab hanya Allah yang patut disembah (Matius 4:1-11).

Iblis tidak pernah berhenti menyesatkan manusia dan menawan manusia sejak dari taman Eden. Sebagaimana iblis mempengaruhi Kain dan membunuh adiknya dan terus menghantui manusia sampai iblis dikalahkan oleh pengorbanan di Golguta. Pengorbanan di Golguta, menghasilkan :

  1. Maut ditelan dalam kemenangan, I Korintus 15:54-55.
  2. Kunci maut dan alam maut diambil dari iblis dalam kemenangan, Wahyu 1:17-18.                                                                  
  3. Kubur-kubur orang kudus terbuka dan orang-orang kudus bangkit, Matius 27:52
  4. Tabir bait suci terbelah dua dari atas sampai kebawa, Matius 27:51.

Oleh karena maut ditelan dalam kemenangan,maka kunci maut dan alam maut di tangan Tuhan Yesus, maka tawanan-tawanan orang-orang kudus, dibebaskan dan dibangkitkan, Epesus 4:8 Wahyu1:18. Dan Yesus  menyiapkan  suatu tempat  bagi  orang-orang kudus yang sudah meninggal, ditempatkan di FIRDAUS, Lukas 23:43. Orang yang tidak percaya pada Tuhan dan yang tidak diselamatkan, mereka dibuang di alam maut, Lukas 16:19-31(23), Wahyu 20:3 dan 14. Nyata bahwa orang-orang yang  tidak  percaya, dan  namanya  tidak ada dalam kitab Hayat, dilemparkan ke dalam lautan api. Sebab itu maut dan kerajaan maut yang menjadi tempat sementara itu, dilemparkan dalam lautan api yang kekal.Wahyu 20:15.

 Kata Yesus kepadanya:Aku berkata kepadamu,sesungguhnya hari ini juga engkau akan ada bersama-sama dengan Aku di dalam Firdaus. Lukas 23:43.

Orang kaya itu juga mati,lalu dikubur.dan sementara ia menderita sengsara di alam maut ia memandang keatas dan dari jauh dilihatnya Abraham,dan Lasarus duduk dipangkuannya.Lukas 19:23       

Lalu melemparkannya kedalam jurang mautdan menutup jurang maut itu dan memeteraikannya diatasnya,supaya ia jangan lagi menyesatkan bangsa-bangsa,sebelum berakhir masa 1000 tahun itu;kemudian dari pada itu,ia akan dilepaskan untuk sedikit waktu lamanya.Wahyu 20:3.

Lalu maut dan kerajaan maut itu,dilemparkan ke dalam lautan api.itulah kematian yang kedua:lautan api. Wahyu 20:14

Iblis atau setan, walaupun telah dikalahkan di bukit golguta, ia tetap beroperasi menipu dan menjerumuskan manusia. Nanti ada satu masa iblis dilemparkan ke bumi dan tidak diijinkan lagi di sorga, Wahyu 12:7-12.Masa itu berlaku ketika terjadi perang di Sorga yaitu malaekat Mikhael dan malaekat-malaekatnya berperang dengan iblis dengan malaekat-malaekatnya. Tetapi mereka tidak bertahan dan dilemparkan ke bumi. Sebab yang mengalahkan mereka adalah darah Anak Domba dan kesaksian Yesus. Peristiwa itu terjadi pada Meterai Keenam, Wahyu 6:12-17.Yaitu ketika iblis mau menyerang dan merampas Anak Laki-Laki yang dilahirkan oleh Gereja Penganten (Wahyu 12:1-2).Tetapi Anak itu langsung dirampas dan dibawa lari kepada Allah dan ke takhtahNya. Sedangkan perempuan yang melahirkan itu, dibawa ke padang gurun (yang dimaksud padang gurun adalah di awan-awan) Wahyu 12:5-6,14-15.Masa inilah terjadi perang besar yaitu Mikhael berperang dengan iblis di Sorga dan Iblis di campakkan dalam kekalahan dan ia marah dan pergi berperang menge jar  golongan gereja yang tertinggal. Sebab ia tahu bahwa ia telah di campakkan ke bumi dan hilang tempatnya di langit. Sebab langit digulung seperti kertas dan bintang-bintang berguguran yaitu bintang timur putra fajar dan bintang-bintang lainnya berguguran (Wahyu 6:12-16, Yesaya 14:12-14).

Kegagalan naga adalah gagal merampas anak laki-laki. Dan perempuan yang melahirkan anak laki-laki langsung di bawa lari ke awan-awan, maka ia  sangat marah  dan  pergi  mengejar  golongan perempuan atau golongan gereja yang tertinggal. Dengan dicampakkannya naga itu di bumi, maka masuklah pada zaman antikris yaitu naga melalui antikris berkuasa penuh pada 3,5 tahun zaman antikris.

Gambar iblis dicampakan ke Bumi


TIGA PERANG BESAR DI AKHIR ZAMAN

  1.  Perang di Sorga antara Mikhael dengan naga (Wahyu 12:7-12)
  2. Perang Dunia III, terjadi pada zaman antikris (Wahyu 9:13-20).
  3. Perang Harmagedon adalah perang manusia melawan Tuhan (Wahyu 16:16-21)

Perang di Sorga terjadi pada Meterai VI dalam Wahyu 6, maka Perang Dunia III terjadi pada zaman antikris yaitu Meterai VII dan terjadi pada Peniupan Sangkakala Keenam. Sebagaimana telah ditentukan jam, hari, bulan dan tahun. Ketika  keempat malaekat  yang terikat di sungai Efrat yaitu berbicara keempat negara adikuasa dunia. Mereka adalah dua negara penguasa dunia belahan barat dan dua negara penguasa dunia belahan timur dan ketika mereka dilepaskan, maka terjadi Perang Dunia Ketiga,Wahyu 9:13-21.Dan bersamaan dengan keempat malaekat yang menahan empat mata angin selesai bertugas (Wahyu 7:1-8)yaitu mereka yang di tugaskan menahan perang sampai pemeteraian 144.000 hamba-hamba Allah selesai atas perintah Malaekat yang keluar dari matahari hidup ialah Gabriel (II Korintus  1:22, Efesus 1:13-14).

Memetraikan tanda milikNya,atas kita dan memberikan Rohkudus di dalam hati kita sebagai jaminan,dari semua yang telah disediakan untuk kita.II Korintus 1:22.

Di dalam Dia kamu juga, karena kamu telah mendengar Firman kebenaran,yaitu Injil keselamatanmu, didalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya,dimeteraikan dengan Rohkudus, yang dijanjikanNya itu. Dan Rohkudus itu adalah jaminan bagian kita sampai kita memperoleh seluruhnya, yaitu penebusan yangmenjadikan kita milik Allah, untuk memuji kemuliaanNya.Epesus 1:13-14.

Perang Harmagedon adalah perang antara Tuhan dengan manusia, sebab manusia melawan yang Maha kuasa. Harmagedon (latin hermagedon) perngertian modern adalah gunung Megido. Ibrani HAR menunjuk pada bukit. Megido terkenal dengan lembah megido tempat peperangan. Yaitu Yosia mengandalkan kekuatannyadengan tidak mengindahkan kata-kata Nekho yang merupakan pesan Allah. Dan Yosia mengalami  kekalahan  dan  mati  terbunuh. Pengertian dari Harmagedon menunjuk pada suatu bukit kejahatan manusia bukan di lembah megido, melainkan menunjuk pada tempat berkumpulnya naga, antikris, Nabi palsu dan raja-raja di seluruh dunia, berkumpul  untuk melawan yang maha Kuasa penunggang kuda putih itu. Mereka berkumpul di luar kota Yerusalem menanti datangnya Tuhan yang maha kuasa dan melawan Dia. Wahyu 16:12-16, Wahyu 19:19-21, Wahyu 14:14-20. Sebab iblis tahu bahwa Penunggang kuda putih itu yaitu Tuhan (Wahyu 19:11-16) akan turun di bukit Zaitun (Zakarya 14:4-7). Dan terjadilah perang yaitu perang hermagedon yaitu perang besar antara manusia dengan yang Maha Kuasa.Mereka dikalahkan oleh penunggang kuda putih itu dan darah mereka mengalir sejauh 1600 setadi dengan tingginya sampai dikekang kuda. Wahyu 14:20.

Dan buah-buah anggur itu di kilang di luar kota dan dari kilangan itu mengalir darah,tingginya sampai kekekang kuda dan jauhnya 200 mil.Wahyu 14:20.                                                                                     

Dalam terjemahan lain 1600 setadi dalam arti perhitungan angka adalah menunjuk pada peperangan empat penjuru alam, yaitu :

  • 1600 adalah sama dengan – 4 x 400  = 4 x 10 x 40.
  • Angka  4 menunjuk pada empat penjuru alam.
  • Angka 10 menunjuk pada angka pehukuman.
  • Angka 40 menunjuk angka penghabisan daging.

Jadi perang harmagedon adalah perang semesta alam yaitu penghabisan daging dalam penghukuman keempat penjuru alam. Dengan perang ini, maka terjadi pesta unggas. Sebab unggaslah yang memakan daging-daging korban perang Harmagedon, Wahyu19:17-21.Perang Harmagedon, terjadi di akhir pencurahan bokor keenam dan awal pencurahan bokor murka Allah ketujuh dan peniupan sangkakala ketujuh, yaitu pada akhir zaman antikris dan akhir zaman Rohkudus 2000 tahun.

KEBANGKITAN PERTAMA

Kebangkitan pertama adalah kebangkitan orang-orang percaya yaitu, mulai dari Habel  sampai pada orang-orang percaya yang mati di zaman antikris. Golongan orang percaya yang dibangkitkan pada kebangkitan pertama, akan menjadi imam-imam dan memerintah se-  bagai raja bersama-sama dengan Tuhan Yesus Kristus pada 1000 tahun masa damai. Wahyu 20:4-6.

Lalu aku melihat takhta-takhta dan orang-orang yang duduk di atasnya;pada mereka diserahkan kuasa untuk menghakimi.Aku juga melihat jiwa-jiwa mereka,yang telah dipenggal kepalanya karena kesaksian tentang Yesus dan karena Firman Allah;yang tidak menyembah binatang itu,dan patungnya,dan yang tidak juga menerima tandanya,pada dahi dan tangan mereka;dan mereka hidup kembali dan memerintah sebagai raja bersama-sama dengan Kristus,untuk masa seribu tahun.Tetapi orang-orang mati yang lain,tidak bangkit sebelum berakhir masa yang seribu tahun itu.Inilah kebangkitan pertama.Wahyu 20:4-5.

Ketika Tuhan turun dengan bala tentara, Ia menangkap dan merantai iblis. Tuhan juga membangkitkan orang-orang percaya dari antara orang-orang mati dan diangkat ke awan-awan bersama-sama dengan Gereja Penganten yang sudah sejak 1260 hari di awan-awan, ke mudian menyongsong Tuhan di angkasa dalam pesta perjamuan Anak Domba selama 75 hari. Kemudian memerintah bersama dalam 1000 tahun Masa Damai.I Tesalonika 4:13-17.

 Gambar kebangkitan pertama fersi Paulus

Pada masa pelayanan Tuhan Yesus, sekelompok orang-orang Saduki berpendapat  bahwa  tidak  ada  kebangkitan. Karena itu Tuhan Yesus  tegaskan ada kebangkitan dan Ia katakan  bahwa  pada waktu kebangkitan, hidup mereka seperti malaekat di Surga. Karena Allah kita  bukan Allah  orang mati, tetapi Allah orang hidup, Matius 22:30-32.Rasul Paulus mengatakan bahwa, seandainya Kristus tidak dibangkitkan, maka siasialah pemberitaan dan kepercayaan kita. Sebab itu Paulus suratkan pada jemaat di Korintus tentang kebangkitan Kristus, kebangkitan kita, dan kebangkitan tubuh  untuk memperjelas dan meyakinkan tentang adanya kebangkitan. I Korentus 15. Kami telah menjelaskan sedikit tentang bagaimana orang mati dibangkitkan melalui peta posisi kebangkitan pertama. Namun sekarang sedikit  saya jelaskan, dengan tubuh apakah, ketika orang mati dibangkitkan pada Kebangkitan Pertama.

KEBANGKITAN TUBUH

Banyak orang ingin tahu dengan tubuh apa orang mati dibangkit kan. Bahkan banyak orang telah menafsir bahwa jika seseorang mati dengan meninggalkan istri atau suaminya, maka apabila dibangkit kan dia menjadi suami atau isteri siapa? Pola pikir demikian adalah pemikiran manusiawi. Karena itu Paulus menjelaskan tentang satu jenis biji atau benih ditanam dan ia bertumbuh menjadi  tumbuhan  sesuai jenis benih itu, dan Allah menjadikan indah. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam Alkitab yaitu :

  1. Ada tubuh sorgawi dan ada tubuh duniawi. I Korintus 15:40                                                          
  2. Manusia pertama Adam berasal dari debu dan bersifat jasmani dan manusia Adam kedua,berasal dari Sorga. IKorintus 15:47.
  3. Ada rupa almiah dan ada rupa Sorgawi. I Korintus 15:48
  4. Ada tubuh alamiah dan ada tubuh rohaniah. I Korintus 15:49.

Dengan membaca beberapa penjelasan tentang tubuh, maka dapatlah disimpulkan bahwa kebangkitan tubuh, pada Kebangkitan Pertama adalah kebangkitan yang tidak akan mati lagi. Yaitu tubuh jasmani mati dan dibangkitkan menjadi tubuh Sorgawi. Jelas bahwa ketika kita dilahirkan, kita memiliki tubuh yang akan binasa. Tetapi setelah kita percaya pada Yesus yang memberi kehidupan, maka kita memiliki tubuh rohaniah dan apabila mati dan dibangkitkan maka menjadi tubuh Sorgawi. Yohanes 5:24, Yohanes 8:23-24.

Aku berkata kepadamu: sesungguhnya,barang siapa mendengar perkataanKu dan percaya pada Dia yang mengutus Aku,ia mempunyai hidup yang kekal dan tidak turut dihukum,sebab ia sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup.Yohanes 5:24.

Sedangkan mereka yang tidak percaya yang tadinya memiliki tubuh jasmani, jika mereka mati tidak dibangkitkan pada kebangkitan pertama. Melainkan mereka masuk pada kematian kedua yang mengerikan,  Wahyu 20:14. Paulus sangat  memahami   tentang   kebangkitan tubuh dan percaya pada Allah yang akan membangkitkan dan terlepas dari kematian yang mengerikan. II Korintus 1:9-10.

Bahkan kami merasa,seolah-olah kami telah dijatuhi hukuman mati.Tetapi hal itu terjadi,supaya kami jangan menaruh kepercayaan pada diri kami sendiri,tetapihanya pada Allah yang membangkitkan orang-orang mati.Dari kematian yang begitu ngeri, Ia telah  dan akan  menyelamatkan kami: kepadaNya kami menaruh pengharapan kami,bahwa ia akan menyelamatkan kami lagi. II Korintus 1:9-10.

Tubuh yang dibangkitkan pada kebangkitan pertama adalah tubuh Sorgawi yang tidak binasa, tubuh itu sama dengan malaekat sorga, Lukas 20:36, Matius 22:30. Contoh sama dengan Tuhan Yesus Kristus berada di dunia, Ia bertubuh seperti manusia biasa. Dan Ia merasa lapar, ngantuk dan merasa sakit jika disakiti.Tetapi ketika Ia mati di Golguta dan dibangkitkan, maka Ia telah memiliki tubuh Sorgawi yang memiliki daging dan tulang. Sebab itu,Yesus mengatakan pada murid-muridNya, rabalah sebab hantu tidak memiliki daging dan tulang, Lukas 24:39.

Lihatlah tanganKu dan kakiKu: Aku sendirilah ini;rabalah Aku dan lihatlah,karena hantu tidak ada daging dan tulangnya,seperti yang kamu lihat ada padaKU.Lukas 24:39.

Demikian juga dua orang malaekat yang bertemu Abraham, disajikan makanan oleh Abraham, karena mereka juga  mempunyai daging dan tulang dan mereka makan bersama Abraham. Sebagaimana Yesus Kristus minta ikan goreng sepotong pada murid-muridNya. Dan pada waktu itu Yesus telah bertubuh Sorgawi, Kejadian 18:1-15. Lukas 24:42-43.Demikianlah keadaan tubuh pada kebangkitan pertama, adalah memiliki tubuh Sorgawi.

IBLIS DI RANTAI SELAMA 1000 TAHUN

Dalam Wahyu 20:1-3,ditulis bahwa ada Malaekat yang memegang kunci kerajaan maut dan sebuah rantai di tangannya.dan menangkap naga atau setan. Dilemparkan pada jurang maut dan merantainya selama 1000 tahun dengan menutup jurang maut itu. Siapakah Malaekat itu, dia adalah Anak Domba Allah yang mengalahkan naga  dengan DarahNya (Wahyu 12:10-12). Banyak ayat-ayat yang membuktikan bahwa kunci maut dan alam maut telah dirampas oleh Yesus Kristus, melalui pengorbanan di Golguta, Wahyu 1:18, IKorintus 15:54-55. Tuhan Yesus telah mengalahkan iblis yang berkuasa atas maut (Ibrani 2:14). Dan Dialah yang dikatakan duduk disebelah kananKu sampai kubuat musuh-musuhMu menjadi tumpuan kakiMu (Ibrani 1:13).Dengan meperhatikan ayat-ayat Firman Tuhan, menyimpulkan bahwa Wahyu 20:1-3, yang  menangkap  iblis atau  Setan  itu adalah Tuhan Yesus Kristus bukan malaekat. Sebab Malaekat tidak dapat menangkap Setan. Sebagaimana ketika Mikael berbantah-bantah  tentang mayat Musa. Ia hanya mengatakan kiranya Tuhan menghardik engkau iblis (Yudas 9). Sebab itu ketika Ia disalibkan di Golguta, terjadi beberapa peristiwa besar yaitu :

  1.  Tabir bait Allah terbelah dua.
  2. Gempa bumi besar terjadi.
  3. Bukit-bukit batu terbela.     Matius 27:51-52
  4. Kubur-kubur orang kudus terbuka.
  5. Orang-orang kudus yang telah meninggal bangkit.

Peristiwa besar di Golguta terjadi membuktikan bahwa kunci maut dan alam maut, telah diambil oleh kemenangan besar di Golgota itu. Dengan kemenangan besar dan kunci maut dan alam maut berada dalam tangan Yesus, maka Ia membawa tawanan ke Firdaus, Epesus 4:8, Lukas 23:43. Dan memberikan jawatan-jawatan pada gerejaNya, untuk membangun tubuh Kristus. Iblis yang di rantai dan dimasukkan ke dalam jurang maut, selama 1000 tahun dan ia tidak mengganggu manusia lagi selama 1000 tahun. Dengan demikian, terjadi masa kedamaian selama 1000 tahun di bumi

BEBERAPA PERISTIWA TERJADI KETIKA IBLISDIKALAHKAN.

  1. Malaekat Lucifer di lemparkan ke bumi yang disebut iblis atau setan.Yesaya 14:12-14, namun tetap diijinkan bertemu dengan Tuhan. Ayub 1:6-8, I Semuel 19:9, I Raja 22:20-22.                                                            
  2. Naga atau Iblis / Setan di lemparkan ke bumi. Wahyu 12:7-9.Dan tidak diijinkan lagi ke Sorga ia marah dan menyerang  gereja yang tertinggal dan masuk pada 3,5 tahun zaman Antikris.Wahyu 13:7.
  3. Setan dirantai selama 1000 tahun lamanya dan dimasukkan ke jurang maut dan tidak diijinkan lagi mengganggu manusia selama 1000 tahun.Wahyu 20:1-3.
  4. Setan dilepaskan sedikit masa dan mempengaruhi rakyat yang belum sempurna di 1000 tahun damai. Setelah itu ia dilemparkan ke dalam lautan api dan belerang dan disiksa siang malam sampai selama-lamanya.Wahyu 20:7-10.

1000 TAHUN MASA DAMAI

Sebelum masuk pada 1000 tahun masa damai, Tuhan Yesus Kristus turun di bukit Zaitun dengan bala tentara Sorga menangkap dan merantai iblis selama 1000 tahun, Zakharia 14:4-5, Wahyu 19:11-16, Wahyu 20:1-3. Dan menangkap antikris dan nabi palsu langsung  dilemparkan ke lautan Api, Wahyu 19:19-20.

Dan aku melihat binatang itu,dan raja-raja di Bumi serta tentara-tentara mereka,telah berkumpul untuk melakukan peperangan melawan penunggang kuda itu dan tentaraNya.Maka tertangkaplah binatang itu,dan bersama-sama dengan dia nabi palsu,yang telah mengadakan tanda-tanda di depan matanya,dan dengan demikian ia menyesatkan mereka  yang telah menerima tanda dari binatang itu yang yang telah menyembahpatungnya. Keduanya dilemparkan hidup-hidup ke dalam lautan api yang menyala-nyala oleh belerang.Wahyu 19:19-20.

Bersamaan dengan datangnya Tuhan di bukit zaitun, terjadi Kebangkitan I. Dan setelah pesta Anak Domba maka masuklah pada 1000 tahun Masa Damai. Sebab setan telah dirantai selama 1000 tahun sedangkan antikris dan nabi palsu dilemparkan ke lautan api, maka bumi menjadi damai dan Tuhan Yesus Kristus menjadi Raja di atas segala raja memerintah bersama dengan mempelaiNya.

Rasul Petrus telah menulis secara rinci dalam II Petrus 3:1-13.Tentang adanya 1000 tahun Masa Damai dalam pembagian sebagai berikut :

  1.  Dunia diciptakan dahulu yaitu adanya langit dahulu dan bumi yang berasal dari air dan oleh air bumi dahulu dibinasakan.(II Petrus 3:1-6)
  2. Langit dan bumi sekarang terpelihara dari api oleh Firman dan disimpan untuk hari pehakiman (II Petrus 3:7).
  3. 1000 tahun Masa Damai (II Petrus 3:8)
  4. Setelah 1000 tahun Masa Damai, tibalah Hari Tuhan itu yaitu      langit akan lenyap dengan gemuruh yang dasyat dan unsur-unsur dunia akan hangus dalam nyala api dan bumi dan segala yang ada di atasnya akan hilang lenyap(II Petrus 3:9-12)
  5. Langit dan Bumi baru.(II Petrus 3:13).

Inilah Eskatologi Petrus dan melalui wahyu pada Yohanes melengkapi Eskatologi Petrus dengan adanya Kota kudus yaitu Yerusalem baru turun dari Sorga ke dunia baru dan langit baru yang berisi kebenaran.

20 Komentar

  1. Djen Oroh

    Haleluyah…
    Tulisannya makin lengkap… Makin berkualitas… Puji Tuhan. Kudoakan Hikmat Tuhan makin dicurahkan kepada Pdt Rolly, kiranya Tuhan makin membukakan rahasia Firman Tuhan, makin menyatakan rahasia pembentukkan karakter Kristus (sempurna) dalam hidup gereja penganten. Haleluyah…
    Selain tulisan makin berbobot, foto/gambar Pak Rolly juga makin keren, dengan senyum khas… Haleluyah… Terus maju, kabarkan injilnya diseluruh bangsa

    • amin Tuhan berkati pdt Jen Oroh semakin berkarya.tks doa dan dorongannya amin salam buat kel rekan-rekan dan jemaat.

  2. susan kalesaran

    puji Tuhan, kita lebih dikuatkan…, tulisan ini menjadi berkat bg banyak orang
    maju terus om Rolly.. Tuhan memberkati

    • amin…pdt susan Tuhan beserta selalu kel dan pelayanan dan salam dari kami buat ibu dan gembala dan jemaat gereja cahaya rohkudus.Duykung dalam doa ya Tuhan berkati

  3. HERRY JM RONDONUWU

    PUJI TUHAN HALLELUYAH TIM SAFARI AKAN SEMAKIN DIPAKAI TUHAN DAN DOA KAMI SUKSES SELALU,SELAMAT BERJUANG KAMI AKAN SELALU MENANTI KEHADIRAN TIM SAFARI UNTUK MEMBERKATI..
    PROVENSI RIAU
    DR HERRY RONDONUWU & JEMAAT GESBA PEKANBARU
    GBU 🙂

    • amin Doakan selalu…Tuhan beserta sealu….

      • alyce

        Terima kasih Pdt. Dengan hasil penulisan ini saya mampu membagikan dan menjelaskan kepada orang lain tentang akhir zaman dan siapa kristus yang sebenarnya…

      • Tkx Tuhan berkati telah berkunjung dan meneruskan berita ini kepada orang lain…..untuk menjadi berkat….haleluya

  4. pedang pora

    shallomm…
    cerita yg seru nih pak.. dri kejadian -wahyu terungkap dg jelas..

    sy mau nanya pak..
    apakah 1 hari adalah 1000th? standar perhitungan waktu spt itukah yg dianut dalam alkitab?

    2 Petrus 3:8 Akan tetapi, saudara-saudaraku yang kekasih, yang satu ini tidak boleh kamu lupakan, yaitu, bahwa di hadapan Tuhan satu hari sama seperti seribu tahun dan seribu tahun sama seperti satu hari.

    mohon jawaban pak
    Gbu

    • shalom terima kasih sudah bertanya,,,perhitungan 1 hari adalah 1000 tahun sesuai dgengan firman yaitu dalam maz 90:4 dan II petrus 3:8,,,bahwa 1 hari bagi Tuhan sedangkan bagi manusia itu 1000 tahun…ini perhitungan stadar Firman Tuhan,,,,,Tuhan berkati ya

  5. Sungguh tulisan pewahyuan ini MEMBERKATIKU dan akan disebarkan ke sahabat dan saudaraku,makasih Pak Pdt Rolly kami doakan semakin dipakai Tuhan amim

    • Tuhan berkati saudari Winda Wilar sudah mengambil bagian untuk menyebarkan pelajaran ini….semua untuk kemuliaan nama Tuhan..

  6. STANLY TAGHUPIA

    seperti halnya perjalanan dari eden sampai yerusalem baru,begitupun juga tingkatan Rohani umat Tuhan ( organisme ) haruslah terus dibangun sampai tingkat yang sempurna ( perhatikan pembangunan 7 tingkat iman dlm Tabernakel yg dirohanikan),teruslah maju untuk membangun tempat kediaman Roh Kudus ( 1 kor 3:16,1 kor 6:19) sampai kita menikah dengan Tuhan YESUS KRISTUS,AMIN.

    • amen…Tuhan telah menerangi dengan firman jalanNya menuju Yerusalem Baru…tetaplah berjuang untuk mencapai Yerusalem baru sebab disana tempat mempelai Surgawi tinggal….

    • amen standar pembangunan gereja awal telah didasari Petrus yang dipercayakan kunci kerajaan Surga…maka Petrus membuka kunci kerajaan surga dengan 3 hal yaitu 1.bertobat…2.memberi diri dibazbtis..3.beroleh anugrah/karunia Roh….maka terbangun 7 tingkat iman yang disejajarkan degan tabernakel…

      • STANLY TAGHUPIA

        benar sekali dan jika sudah sampai ke tingkat memperoleh anugerah2 Roh kudus dan menghasilkan buah2 roh kudus maka akan disempurnakan Roh,jiwa dan tubuh pada kegerakan besar ( hujan akhir ) dan mendahuluinya satu tanda pemulihan akan terjadi seperti dalam nubuatan yoel yaitu adanya pemulihan bukan saja berkat jasmani tetapi terlebih berkat Rohani ( yoel 2:19,23-27),maka Tuhan akan menyebut kita umat-NYA/milik kepunyaan-NYA,haleluya bagi DIA RAJA DIATAS SEGALA RAJA,NANTIKANLAH DIA SEPERTI KITA MENANTIKAN FAJAR DI PAGI HARI,AMEN

      • amen….Tuhan berkati Stanly dan kel

      • amen Tuhan berkati Stanly kel dan pelayanan

  7. Anak Tuhan :D

    Syaloom Pak Pdt. Rolly Rorong..
    Saya ingin menanyakan,

    untuk dibaptis dengan air, min. kita harus berumur berapa?
    Terima Kasih 🙂

    Tuhan Yesus Memberkati 🙂

    • Tuhan berkati sudah berkunjung dan mengambil bagian dlm bertanya….ada tingkatan umur manusia yg disebut bayi,anak2,remaja dewasa,lanjut usia….utk babtisan air melewati tingkat anak yaitu umur 12 thn,,..

Tinggalkan komentar