Peta Zaman

Pdt rolly rorong.S.Th.

Penulis : Pdt Rolly Rorong.S.Th.Rencana Tuhan menyelamatkan manusia dari zaman ke zaman

sebuah catatan.

Banyak telah ragu dan tidak percaya dengan peta zaman,dengan alasan bahwa sekarang telah berada pada posisi tahun 2012 dan mereka mengatakan bahwa tidak relevan lagi dengan tahun sekarang ini.Tapi kita harus pahami bahwa perhitungan tahun internasional bahwa 1 tahun = 365 hari sedangkan dalam perhitungan tahun alkitabiah bahwa 1 tahun = 360 hari.Setiap tahun ada selisi 5-6 hari dan juga dikatakan peta zaman ini adalah 2000 tahun zaman Bapa,Anak dan Rohudus.Tidak  disebut tahun 2000 zaman Rohkudus.Jika disebut tahun 2000 zaman Rohkudus,maka kita telah melewati 12 tahun.Tetapi di sebut 2000 tahun zaman Rohkudus.Jadi peta zaman ini haanyalah sebuah skema penempatan tahun untuk menjadi ukuran.

PROGRAM ALLAH MENYELAMATKAN MANUSIA DARI ZAMAN KE ZAMAN.

Peta zaman adalah alat untuk mengetahui secara jelas rencana penyelamatan manusia,setelah manusia jatuh dalam dosa.Dan Tuhan menyelamatkan manusia dalam program penebusan dengan darah korban; yaitu mulai dari korban binatang sampai korban Anak Domba Allah di bukit joljuta.

 DUA MASA YAITU.

  1. Masa penciptaan.
  2. Masa penebusan.

MASA PENCIPTAAN.

   Masa penciptaan adalah Tuhan menciptakan langit dan bumi selama 6 hari dan hari ke 7 Tuhan menguduskan ciptaanNya.Dengan menciptakan langit dan bumi dan segala isinya; maka Tuhan menempatkan manusia itu di taman eden.Dan Tuhan memberi hukum untuk dituruti manusia yaitu semua yang ada di taman itu,boleh dimakan tetapi pohon berpengetahuan baik dan jahat jangan dimakan.Tetapi manusia melanggar perintah Tuhan maka mereka jatuh dalam dosa.Tapi Tuhan mengasihi ciptaanNya dan Tuhan datang di taman eden memanggil mereka dan menutup ketelanjangan mereka dengan kulit binatang.(jelas ada yang dikorbankan untuk menutup ketelanjangan manusia).

MASA PENEBUSAN.

  Ketika manusia jatuh dalam dosa karena godaan iblis,maka iblis menang dan semua manusia telah berdosa hanya dengan perbuatan seorang maka maut telah menguasai manusia.(I Korentus 15:21b.Roma 5:12.Roma 5:14).Maut telah berkuasa dari zaman Adam sampai pada zaman Musa.

  Penebusan pertama di taman eden yaitu Tuhan membuat pakaian dari kulit binatang untuk menutupi ketelanjangan manusia(Kejadian 3:21).Tentu untuk mendapatkan kulit,berarti harus dikorbankan binatang itu untuk mengambil kulitnya,Maka inilah arti dari penebusan yaitu mengorbankan binatang. Sampai Bapa korbankan AnakNYa yang tunggal yaitu Yesus Kristus untuk menebus dosa manusia(Yohanes 1:29.I.Korentus 5:7)Anak domba Paskah telah disembeli yaitu Kristus.Masa penebusan berlangsung mulai dari Adam sampai zaman Musa yaitu termasuk zaman Bapa dan zaman Anak.Adam mewakili zaman Bapa dan Musa mewakili zaman Anak,sebab kedua zaman itu maut telah berkuasa.Roma 5:14.Penebusan pada dua zaman itu adalah dengan membawa korban binatang.Sedangkan masuk pada zaman Rohudus,bukan lagi korban binatang,tetapi Anak Domba Allah yang dikorbankan di joljuta untuk menebus dosa dunia dan barang siapa percaya,mereka diselamatkan.

Masa ciptaan berlangsung selama 6 hari dan hari ke 7 Tuhan menguduskanNya.Sedangkan masa penebusan,berlangsung selama 6000 tahun dan 1000 tahun masa damai(Milenium).Perhitungan peta zaman di ambil dari hari ciptaan dan dihitung secara proprtic yaitu satu hari bagi Tuhan,sama dengan 1000 tahun bagi manusia(Masmur 90:4.II Petrus 3:8).

PERHITUNGAN PETA ZAMAN YAITU

  1. Zaman Bapa.2000 tahun.Dihitung mulai dari Adam sampai Abraham,disebut zaman Bapa.
  2. Zaman Anak 2000 tahun,Dihitung mulai dari anak Abraham yaitu Ishak sampai anak Domba Allah disalibkan.
  3. Zaman Rohkudus 2000 tahun.Dihitung mulai dari pencurahan Rohkudus di Yerusalem sampai pesta Anak Domba Allah.
  4. 1000 Tahun masa damai(Tahun Milenium).

KESELAMATAN PADA ZAMAN KE ZAMAN.

  1. Zaman Bapa keselamatan hanya dengan percaya iman dan disunat selamat dan keselamatan hanya perorangan dan keluarga.Kejadian 15:6.Roma 4:1-25.Zaman Bapa berlaku sampai pada ishak anak abraham.
  2. Zaman Anak keselamatan dengan mentaati hukum taurat dan syarat taurat dan dibabtis oleh Yohanes pembabtis.Dan keselamatan hanya untuk satu bangsa yaitu umat pilihanNya.Keluaran 20.Matius 3:7.Zaman Anak mulai dari Ishak sampai pada Yohanes pembabtis.(Lukas 16:16)
  3. Zaman Rohkudus keselamatan dengan bertobat,memberidiri di babtis dan memperoleh anugrah Rohkudus.Kisah rasul 2:36-38.Zaman Rohkudus berlaku sampai pada pesta Anak Domba Allah di angkasa.

  Hukum keselamatan di zaman Bapa tidak sama dengan hukum di zaman Anak dan tidak sama pada zaman Rohkudus.Hukum telah bertambah dari zaman datang pada zaman.Kita hidup sekarang dizaman Rohkudus maka hukum yang berlaku adalah bertobat,memberi diri di babtis dengan air dan beroleh karunia Rohkudus.Jika kita hidup dizaman Rohkudus dan kita melakukan hukum zaman Bapa,maka kita pelanggar hukum.

bersambung…….

47 Komentar

  1. meyer

    Tapi kita harus pahami bahwa perhitungan tahun internasional bahwa 1 tahun = 365 hari sedangkan dalam perhitungan tahun alkitabiah bahwa 1 tahun = 360 hari.

    – maaf pak kalimat ini saya kurang pahami, mohon pak dijelaskan

    • shalom saudaraku Meyer,,,Tuhan berkati ya…maksud sy menulis tentang tahun internasional dan perhitungan tahun alkitabia yaitu untuk mebandingkan atau menyatakan bahwa sekarang perhitungan tahun internasianal yang kelebihan 5 hari/thn dengan perhitungan tahun alkitab..,,,dalam perhitungan tahun internasional sekarang sudaH Berada pada posisi tahun 2013,,,,dan tidak menjadi standar perhitungan peta zaman …karena itu peta zaman adalah sebuah petunjuk arah,,posisi atau kedudukan dimana nubuatan2 dan pengenapan Firman itu ditempatkan sesuai dengan zamannya untuk diketahui orang percaya..,,,,jadi jangan terpengaruh dengan apa yang dikatakan bahwa sekarang telah berada pada tahun 2013,,,maka perhitungannya sudah lewat,,,,,dan perhitungan peta zaman misalnya 2000 thn zaman Rohkuds,,,perhitungannya adalah dimulai pada waktu pencurahan Rohkudus di Yerusalem dalam kis 2:1-2 yaitu dalam perhitungan tahun internasional berada di sekitar thn 32 m.,,,,,Tuhan berkati ya sudah berpartisipasi,,amin

  2. shallom bapak…

    sy ingin konfirmasi tentang ayat yg mendasari satuan waktu dlm peta zaman

    2 Petrus 3:8 Akan tetapi, saudara-saudaraku yang kekasih, yang satu ini tidak boleh kamu lupakan, yaitu, bahwa di hadapan Tuhan satu hari sama seperti seribu tahun dan seribu tahun sama seperti satu hari.

    frasa “satu hari” dlm ayat tsb diterjemahkan dari kata HEMERA yg artinya “pada suatu hari/zaman/siang hari. Jika Rasul Petrus bermaksud mengatakan tentang penyebutan waktu 1 hari (24 jam) pastilah menggunakan kata “hora” no.strong 5610). Kata “hora” dlm bhs. Yunani biasa digunakan utk petunjuk waktu. (jam/hari/seketika)

    jadi frasa “satu hari sama seperti seribu tahun” TIDAK TEPAT jika dikatakan petunjuk matematis bahwa 1 hari (24 jam) Tuhan =1000 th bagi manusia dalam pengertian spt kalender dg perhitungan yg fix!

    kata “sama seperti” diterjemahkan dri kata Yunani : HOS= seolah-olah, bagaikan, seakan akan.

    jadi jika menafsirkan 2 pet 3:8 bahwa itulah SATUAN PENUNJUK WAKTU yg melandaskan peehitungan matematis pada Peta Jaman yaitu 1 hari = 1000th tidak tepat, karena MAKNA sebenarnya adalah saat itu Rasul Petrus ingin menegaskan ttg saat kedatangan Tuhan bahwa “bersama Tuhan” 1 hari
    BAGAIKAN 1000 th manusia.

    bukankah dlm pelajaran bahasa indonesia saat SMU kita mendapat ajaran bahwa kata “seolah olah” TIDAK SAMA ARTINYA DENGAN “sama seperti”?

    melandaskan doktrin peta jaman dg dasar hitungan yg salah berarti HILANGLAH standar kebenaran doktrin tsb.

    sebuah kebenaran jika TIDAK KONSISTEN adalah BUKAN KEBENARAN yg sejati.

    mengajarkan sebuah doktrin yg bertentangan dg FAKTA yg tertulis di alkitab beresiko menyesatkan umat.

    mohon klarifikasi dalam kolom komentar, namun jika bapak tidak bersedia, mohon kirim klarifikasi anda ke email: indonesian.doctrinal.watch@gmail.com

    kami tunggu konfirmasinya..shallom.

    • saudaraku Asmarandanasth,,,jika saudara berkata frasa “satu hari” dlm ayat tsb diterjemahkan dari kata HEMERA yg artinya “pada suatu hari/zaman/siang hari. Jika Rasul Petrus bermaksud mengatakan tentang penyebutan waktu 1 hari (24 jam) pastilah menggunakan kata “hora” no.strong 5610). Kata “hora” dlm bhs. Yunani biasa digunakan utk petunjuk waktu. (jam/hari/seketika)

      jadi frasa “satu hari sama seperti seribu tahun” TIDAK TEPAT jika dikatakan petunjuk matematis bahwa 1 hari (24 jam) Tuhan =1000 th bagi manusia dalam pengertian spt kalender dg perhitungan yg fix!……………………………jawapan saya saudaraku justru paling tepat diterjemakan DARI kata HAMERA namun tidak menekankan kesinambungan waktu yang abstrak tetapi isi dari arti waktu yang dimaksud dalam pandangan waktu yang bersifat LINEAR(lurus memanjang)yaitu menuju pada kekekalan bukan dipandang dari waktu yang bersifat SIKLIS(berputar2) saudaraku Tuhan pengendalikan waktu karena yang punya waktu adalah Tuhan sendiri.. sejak penciptaan,Tuhan telah tentukan waktu untuk manusia dan setelah manusia jatuh dalam dosa,maka Tuhan tentukan waktu penebusan.Karena itulah saya mengambil 7 hari penciptaan adalah harinya Tuhan dan 6000 tahun penebusan yang diambil dari makna 6 hari penciptaan yaitu 2000 tahun zaman Bapa,2000 tahun zaman Anak,2000 tahun zaman Rohkudus = 6000 tahun dan Tuhan mengsyukuri pekerjaanNya pada hari ke 7 (I hari)yaitu 1000 tahun masa damai….

      • @Bpk Pdt. Rolly Rorong S.Th
        Shalom pak, saya menulis comment bukan untuk berdebat, namun saya masih belum mengerti kenapa 1 hari =(harus) 1000th. Pembahasan saya ada di comment kepada @maivicky dibawah pak.

        Trims bapak, mohon penjelasannya
        GBU…..

  3. maicvicky

    Sobat Asmaradanasth, saya adalah orng awam ttp yg saya yakini Alkitab itu ad kebenaran Firman Tuhan, sy juga tdk mengetahutahui terjemahan2 yg sdh anda jelaskan diatas sekaligus interpretasi yg anda jelaskan ,yg menurut hemat sy interpretasi adalah sama dengan penafsiran yg anda lakukan, secara leterlek perkataan atau bunyi dari 2 petrus 3.- 8 “Satu hari kepada Tuhan sama seperti seribu tahun dan serubu tahun sama seperti seribu hari “dan dalam penjelasan tsb penulis tidak mengejas atau melakukan interprestasi,Bpk Pdt Rolly R sudh tepat memakai determinasi ayat tersebut sebagai referensi peta zaman ,sebagai apa adanya sesuai bunyi firman Tuhan tersebut,,,,,, Huruf mematikan ttp roh menghidupkan …. dan atau kalao dlm maz 90:4 (“”menurut hemat sy nga setegas yg dinyatakan dlm petrus,”””) dan sy pikir alkitab tidak mengkiaskan sesuatu sama seperti puisi Hairil Anwar “”” aku akan hidup serubu tahun lagi” dan sy pikir penulis berusaha memberikan pemahaman juga lewat peta zaman ini bagaimana, dizaman apakah TUhan Yesus Akan Kembali, kedatanganNya pada kali yg ke dua,”” jangan2 yg disebut fakta adalah doktrin anda sendiri benar unjungnya menyesatkan””” maaf dr kacamata awam com

    • Saudaraku Maicvicky ..Tuhan berkati telah menjawab pertanyaan saudara Asmarandanasth…….telah memberikan wawasan dan pencerahan untuk salin melengkapi….maafkan saya saudaraku Asmarandanasth yang lama belum menjawab pertanyaan saudaraku,,tetapi saudaraku Maicvicky sudah menjawab dan jika saudaraku belum puas dengan jawapan saudaraku Maicvicky silakan saya akan coba menjawab Tuhan berkati ya…

    • Salam kenal mas … saya bukan Sarjana Teologia koq, jadi sama dengan anda bahwa saya juga orang awam (baca: bukan pendeta)

      @Maivicky……. anda menulis “Huruf mematikan ttp roh menghidupkan” .

      @Asmaradana menjawab:
      Anda mengakui sebagai orang awam dan menganggap bahwa alkitab BOLEH SEENAK JIDAT ditafsirkan sekehendak hati? apa yang akan terjadi jika semua HITUNGAN 1 hari = 1000th ini diterapkan sebagai standar hitungan satuan waktu dalam alkitab menurut ILHAM ROH yang anda agul-agulkan?

      1. Apakah Yunus 3 hari di perut ikan = 3000th?
      2. Apakah Yesus Puasa 40 hari = 40.000th?
      dll ….

      Lalu STANDAR APA yang anda gunakan untuk menentukan “yang ini boleh ditafsirkan” yang lain “hanya boleh dibaca apa adanya?” Dan mohon maaf, anda sangat mengenaskan dengan mencuplik ayat-ayat yang diucapkan Rasul Paulus, yaitu “huruf mematikan tetapi roh menghidupkan”.

      Pelajari dululah, saat itu Rsl. Paulus sedang ngomong tentang hal apa. Coba saya tuliskan aja deh untuk anda:

      2 Korintus 3:6-8
      3:6 Ialah membuat kami juga sanggup menjadi pelayan-pelayan dari suatu perjanjian baru, yang tidak terdiri dari hukum yang tertulis, tetapi dari Roh, sebab hukum yang tertulis mematikan, tetapi Roh menghidupkan.
      3:7 Pelayanan yang memimpin kepada kematian terukir dengan huruf pada loh-loh batu. Namun demikian kemuliaan Allah menyertainya waktu ia diberikan. Sebab sekalipun pudar juga, cahaya muka Musa begitu cemerlang, sehingga mata orang-orang Israel tidak tahan menatapnya. Jika pelayanan itu datang dengan kemuliaan yang demikian
      3:8 betapa lebih besarnya lagi kemuliaan yang menyertai pelayanan Roh!

      Sdr. Maivicky, setelah membaca ayat diatas, apakah anda masih NEKAT menganggap Rasul Paulus merestui bahwa ALKITAB boleh seenak jidat DITAFSIRKAN? Baca donk ayat-ayat diatas.

      @Maivicky…………dlm maz 90:4 (“”menurut hemat sy nga setegas yg dinyatakan dlm petrus,”””) dan sy pikir alkitab tidak mengkiaskan sesuatu sama seperti puisi Hairil Anwar “”” aku akan hidup serubu tahun lagi” dan sy pikir penulis berusaha memberikan pemahaman juga lewat peta zaman ini bagaimana, dizaman apakah TUhan Yesus Akan Kembali, kedatanganNya pada kali yg ke dua…

      @Asmaradana menjawab :
      Saya heran apakah anda orang Kristen yang rajin membaca Alkitab? Bukankah kita semua tahu bahwa 2 Petrus 3:18 tersebut mengutip dari Kitab MAZMUR 90:4 . Saya akan tuliskan untuk anda.

      Mazmur 90:4 – 8
      90:4 Sebab di mata-Mu seribu tahun sama seperti hari kemarin, apabila berlalu, atau seperti suatu giliran jaga di waktu malam.
      90:5 Engkau menghanyutkan manusia; mereka seperti mimpi, seperti rumput yang bertumbuh,
      90:6 di waktu pagi berkembang dan bertumbuh, di waktu petang lisut dan layu.
      90:7 Sungguh, kami habis lenyap karena murka-Mu, dan karena kehangatan amarah-Mu kami terkejut.
      90:8 Engkau menaruh kesalahan kami di hadapan-Mu, dan dosa kami yang tersembunyi dalam cahaya wajah-Mu.

      Dengan membaca ayat diatas, saya pikir anda sudah mampu menganalisa apakah yang Daud maksudkan dari tulisannya. Setelah membaca ayat diatas masihkah anda menganggap 1 hari (Tuhan) = 1000th (manusia) dalam paradigma SAINS dan aturan waktu yang FIX ? Bukankah DOKTRIN PETA JAMAN yang anda ikuti mensyaratkan bahwa 1 hari = (harus) 1000th? ha ha ha …

      Saran saya, jangan setengah-setengah dalam membaca Alkitab, jangan suka comot sana sini ayat-ayat yang ingin anda pakai untuk mendukung argumen (doktrin) anda. Ha ha ha…

      • saudaraku Asmaradana Petrus menulis dalam II Petrus 3:1-13 sangat jelas dalam hitungan waktu bersifat liniar(lurus memanjang)dia telah menulis bumi yang lalu sekarang dan yang akan datang…berbeda dengan apa yang saudara jelaskan tentang 3 hari yunus di perut bumi waktu menunjuk bersifat siklis(memutar)…kami jelaskan tahun2 itu diambil dari minggu ciptaan adalah hari ciptaan hari pertama sampai ke 7…sebagai dasar untuk menghitung hari penebusan manusia setelah jatuh dalam dosa,,,dengan di dasari pada II Petrus 3:8 dan mazmur 90:4.maka dilihat dari perhitungan tahun2 penebusan yaitu 2000 tahun zaman Bapa yaitu zaman bapa2 mulai dari Adam sampai Abraham dan 2000 tahun zaman Anak adalah perhitungan dari anak Abraham sampai anak Domaba yaitu Tuhan Yesus kristus..dan zaman Rohkudus 2000 tahan dalah perhitungan pencurahan Rohkudus sampai Kristus datang kembali….saya berdoa saudaraku akan dibukakan Tuhan…dan pandangan saudaraku Maicvicky …..adalah pandangan seorang rohani dalam menjerjemakan ayat2 dengan cara syntetis….Tuhan bemberkati saudaraku telah berkomentar semoga kita salin mengisi dan melengkapi amen

      • yemima

        apa iya dalam memberi pengertian di sertai tawa Ha Ha Ha , saya tidak merasakan nilai rohani nya dari apa yang anda jelaskan

        boleh lah kamu berargument bahwa 1 hari (24 jam) Tuhan =1000 th bagi manusia , sah-sah aja kamu berargument

        tetapi argument yang di sertai dengan suara kekerasan , terkesan menjadi kurang rohani

        God bless you

      • maafkan saya..tetapi saya tidak bermaksud mengejek…saya bersifat humoris,kadang terbawa dalam penulisan….marilah kita selalu berfikir positif supaya kita akan selalu tegar dalam situasi apapun….sekali lagi maafkan saya saudaraku Yemima…Tuhan akan selalu memberkati sauadari…amen

  4. Dear Bpk Pdt. Rolly Rorong, S.Th

    @bapak Pendeta menulis…..
    Petrus menulis dalam II Petrus 3:1-13 sangat jelas dalam hitungan waktu bersifat liniar(lurus memanjang)dia telah menulis bumi yang lalu sekarang dan yang akan datang

    …………….. kami jelaskan tahun2 itu diambil dari minggu ciptaan adalah hari ciptaan hari pertama sampai ke 7…sebagai dasar untuk menghitung hari penebusan manusia setelah jatuh dalam dosa

    @saya bertanya lagi pak…

    1) Atas dasar apa bapak melegalkan ayat 2 Pet 3:8 dan Maz 90:4 HANYA BERLAKU untuk MENDASARI hitungan peta jaman saja, dan TIDAK BOLEH digunakan untuk menghitung hitungn ttg masa dalam ayat lain di Alkitab. (mis: peristiwa yunus, puasa Yesus, 70 sabat daniel, masa israel keluar dari mesir dll…..)

    2) Apa beda hitungan waktu peristiwa yunus 3 hari di perut ikan dengan hitungan 6000th masa penyelamatan manusia menurut HITUNGAN peta zaman dalam pardigma siklis dan linear? Bukankah semua peristiwa dalam ruang dan waktu (di bumi) adalah LINEAR dan tidak bisa SIKLIS (berulang) ? Mana mungkin Yunus kembali ke masa lalu masuk ke perut ikan lagi selama 3 hari…..

    3) Ayat 2 pet 3:8 dan Maz 90:4 ini RAMALAN ataukah RUMUS ttg waktu / masa ?

    …mohon maaf saya masih penasaran, karena penjelasan bapak tidak adil dalam memperlakukan ayat mana yang BOLEH DITAFSIRAKAN 1hari = 1000th dan ayat mana yang tidak boleh dihitung berdasarkan rumus diatas?

    Trims bapak, semoga anda tidak keberatan dan sudi menjelaskan orang awam ini….
    GBU pak….

    • saudaraku yang dikasihi Tuhan..dalam alkitab banyak menulis kata dan kalimat yang bermakna nubuatan yang tidak dapat di interpretasikan dalam bentuk harafia.karena memiliki makna2 Ilahi dalam arti luas kearah penggenapan2nubuatan.karena para nabi banyak berbicara yang didasari visiun walau mereka tidak mengerti apa yang mereka Katakan….dan sekarang ini,banyak keterkaitan ayat2 bersifat nubuatan yang dibukakan Tuhan pada hamba2Nya…menjawab keterkaitan nubuatan2 para nabi,rasul menjadi nyata dan dapat diterima orang percaya.saya sarankan saudaraku membaca dengan teliti apa yang saya tulis dalam judul Dari taman Eden menuju Yerusalem Baru.Tuhan berkati saudaraku Asmaradanasth…

  5. sangat elas bahwa zaman ROH KUDUS akan berakhir sepert pencuri sama persis dengan kedatangan Yesus Kristus Raja diatasa seGala Raja ,tak satupun yg dapat memprediksi ,termasuk anakpun tidak tahu , malaikat disurgapun tidak diberi tahu , jadi menurut Firman yg tertulis hanya Bapa disurga atau Yesus Kristus yg sekarang sudah menjadi Bapa disurga yg tahu persis waktu tibanya… ‘ jadi sebelum kedatangan Yesus akan terjadi masa yg sangat2 sukar yg kita kenal yakni masa antikristus 666 yg lamanya 3,5 tahun ,nah masa 666 itu ajah tak ada yg tahu persisnya kapan dimulainya dan berakhirnya , itu sebabnya yg perlu dikerjakan oleh setiap orang percaya berjaga berdoa ,teguh dalam iman ,melayani Tuhan… kiranya Roh Kudus melindungi kita disaat hari pengangkatan nanti agar supaya kita terhindar dari masa 666..

  6. jenri joshua

    PETA ZAMAN YANG BUAT KAN MANUSIA, EMANG ORANG YANG MEMBUAT PETA ZAMAN SAYA BOLEH ANGKAT JEMPOL MENGAPA KARENA DIA PINTAR, DAPAT BERPIKIR. TAPI INGAT TAHUN MASEHI DENGAN TAHUN YAHUDI BERBEDA, MAKANYA TAHU DONG BAHASA IBRANI DIKIT-DIKIT, KALAU GA BELAJAR AMAKU BAHSA IBRANI. HEHEHE

    • mantap…benar itu di Yahudipun ada 2 perhitungan yaitu tahun agama dan perhitungan tahun sipil.

  7. HA…7X SYALOM, PAK PDT. INI GUE RICHARD. TERNYATE LO PENGIKUT DOKTRIN ZAMAN BAPA, ANAK N ROH KUDUS JUGA. HE…7X DOKTRIN N AJARAN NYANG GUE BILANG NGACO ABIS. HA…7X

    Tentang perayaan Paskah ( Keluaran 12:1-28 ).
    Pasal 12
    1 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa dan Harun di tanah Mesir:
    2 ”Bulan inilah akan menjadi permulaan segala bulan bagimu; itu akan menjadi bulan pertama bagimu tiap-tiap tahun.

    SAAT ITULAH KALENDER YAHUDI DIMULAI. N ANTIKRIS MAMAD MENIRU DENGAN SAAT HIJRAH KE MEDINAH SBAGE PERMULAAN KALENDER ESLAM. HA…7X

    SPERTI NYANG GUE BILANG DI PESBUK. KALENDER YAHUDI SKARANG 1770-AN, TEPATNYE GUE GA APAL. JADI JELAS AJARAN ZAMAN BAPA, ANAK N ROH KUDUS = NGACO ABIS ALIAS SESAT. HA…7X

    GUE MINTA BAPAK MULAI SKARANG MEMPELAJARI SOAL ESLAM. ADA BAENYE BAPAK MULAI MEMBACA BUKU2 TENTANG ESLAM N HUBUNGANNYE MA AKHIR ZAMAN. HE…7X

    KARNA TANPA MEMPELAJARI ESLAM MAKE PAK PDT AKAN TERSESAT N MENYESATKAN UMAT SAAT MENGAJARKAN AKHIR ZAMAN.

    KNAPE BEGETO ? SEBAB CUMA MAMAD YANG BISE JADI ANTIKRIS. HE…7X

    INGET PAK. BANYAK KESAKSIAN ANAK2 TUHAN YANG DIBERIKAN PENGLIHATAN/VISI SOAL PENGANGKATAN. N SETELAH PENGANGKATAN ITU MAKE ORANG2 BERJUBAH PUTIH AKAN MENSWEEPING GREJA2 N JALAN2 UNTUK MENANGKAPI ORANG2 KRESTEN.

    PERTANYAANNYE SKARANG ADALAH SAPE SEH KELOMPOK BERJUBAH PUTIH ? YAH KAPIR ESLAM KEK FPI LAH YANG SUKE BERJUBAH PUTIH. HE…7X

    YBU AMEN

    NB : NANTI GUE AKAN BACE2 ARTIKEL2 LAENNYE SOAL AKHIR ZAMAN.

    FEELING GUE SEH, BAPAK N TEAM BAPAK AKAN MENOLAK KERAS ALIAS KEPALE BATU KEK ESLAM2 YANG GUE KASIH TAU KALO GA ADE ANTIKRIS/DAJJAL SLAEN MAMAD. HA…7X

  8. edy blitar

    Memberkati sekali. …mau belajar lagi lebih dalam lagi ternyata saya masih mengenal kulitnya saja. Tuhan Memberkati teman teman semua.

  9. bisa di tunjukkan di ayat mana yesus (Nabi Isa AS) menggatakan ia tuhan ????

  10. anastasya putri

    ?

  11. anastasya putri

    pak pendeta Rolly Rorong…pemahaman ini pak rolly pelajari atau pak rolly susun berdasarkan tafsiran sendiri atau ?…saya kurang paham….tapi saya tertarik untuk memahaminya……
    dan menurut bapak roholkudus akan memberi pengertian….apakah pengajaran yang bapak sampaikan ini roholkudus yang mengajar/menyampaikan kepada bapak…bagaimana caranya…mohon pencerahannya

    • saudari anastasya putri…Tuhan berkati sudah berkunjung dan menanggapi…pelajaran ini adalah penggungkapan Tuhan sejak 1969 pada beberapa hamba Tuhan secara visiun….dan juga terus Rohkudus ungkapkan …..sangat sulit dipahami,tapi pasti dengan doa memohon Rohkudus akan membuka pengertian…sebab sayapun bertahun2 berlajar dengan doa dan puasa…untuk lebih paham….

    • pd tahun 1969..Tuhan bukakan rahasia secara visiun,,kitab wahyu,Daniel dan beberapa kitab lainnya….Tuhan juga memberikan hikmat pada saya utk memahami menulis lebih luas lagi utk sampai pd pengertian…namun sudah ada dasar pengajaran langsung dari Tuhan…Tuhan berkati ya…

    • Sy lagi susun buku…tunggu saja Gbu

  12. anastasya putri

    oh pelajaran ini bukan pengalaman bapak sendiri tapi bapak pelajari dari orang lain….apa semua itu bisa di pertanggung jawabkan karena ini menyangkut keselamatan banyak orang…bagi saya pribadi setelah membaca memang agak sulit untuk di pahami tapi saya merasa pelajaran ini berbeda dengan pengajaran2 yang selama ini saya dengar….kalau ada bukunya bisa saya dapatkan dimana dan siapa penyusun nya…….

    • sobatku Anastasya putri….doakan saya akan cetak lagi bukunya…nanti diedarkan di toko buku…Tuhan berkati sobat..

    • Anastasya…..buku sdh dicetak spi 2x tapi sdh habis…doakan cetakan ke 3 Tuhan berkati ya..

  13. syaloom bpk pdt Rolly Rorong
    saya doakan semoga ROHKUDUS selalu menuntun bapa dalam membuka semua rahasia2 tentang AKHIR ZAMAN.

Tinggalkan Balasan ke Pdt. Rolly Rorong, S.Th Batalkan balasan